Bagaimana Peran Orang Tua, Sekolah dan Gereja dalam Pendidikan Anak ?

Bagaimana Peran Orang Tua, Sekolah dan Gereja dalam Pendidikan Anak ?

Kehidupan yang terus berjalan dan teknologi yang tentu senantiasa maju dan semakin berkembang, tidak terlepas dari terbentuknya tatanan dan pola maupun ciri khas yang beragam dalam tiap generasinya. Oleh sebab itu, pengetahuan parenting penting untuk dimiliki, tidak hanya bagi orang tua, namun juga sekolah dan gereja dalam tumbuh kembang pendidikan anak. Sebagai bentuk ucapan syukur atas HUT 100th GKA Gloria, bersama Yayasan Pendidikan Kristen (YPK) Gloria menyajikan seminar parenting yang bertajuk “Bagaimana Peran Orang Tua, Sekolah, dan Gereja dalam Pendidikan Anak ?” dengan narasumber Ibu Charlotte Priatna, praktisi dan konselor pendidikan pada Sabtu (17/9).

Seminar parenting ini sebagai bentuk ucapan syukur atas pimpinan penyertaan Tuhan dalam 100th perjalanan GKA Gloria. Kita menyadari pendidikan adalah penting bagi anak dan kita perlu mengawalinya dengan pendidikan holistik. Kiranya melalui kegiatan ini dapat menjadi berkat bagi kita semua, para orang tua, sekolah serta gereja dalam peran sertanya untuk pendidikan anak,” tutur Bapak Jeffry, Majelis GKA Gloria Pacar dalam sambutannya di Gedung Utama GKA Gloria Pacar.

Ibu Charlotte menjabarkan betapa pentingnya mendidik anak yang mana harus dimulai dari visi, seperti yang tertuang dalam Ulangan 6:4-9, yakni mengajarkan anak-anak untuk mengasihi Tuhan dengan segenap hati, segenap jiwa, dan segenap kekuatan kita. Orang tua memiliki tanggung jawab untuk dapat menciptakan rumah sebagai tempat bertumbuhnya iman. Dalam hal ini ayah juga memilkiki peranan penting dalam keluarga. Seperti dalam Efesus 6:4, “Dan kamu, bapa-bapa, janganlah bangkitkan amarah di dalam hati anak-anakmu, tetapi didiklah mereka di dalam ajaran dan nasihat Tuhan.” Ayah memiliki peranan penting dalam pendidikan anak, yakni dengan meluangkan waktu bagi anak dan memberikan tuntunan kepada mereka.

Tidak hanya itu, komitmen orang tua dalam mendidik anak yang sesuai dengan firman Tuhan juga menjadi hal yang penting untuk dimiliki agar dapat menciptakan transformasi dan perlu adanya perubahan paradigma dalam mendidik. Berikut beberapa poin perubahan paradigma dalam mendidik anak yang perlu diterapkan orang tua, diantaranya :

  1. Bukan pencapaian, tapi persembahan
  2. Bukan angka (score), tapi nilai (value)
  3. Bukan kuantitas jumlah, tapi kualitas karakter
  4. Bukan “achievement” tapi mengejar keadilan, ibadah kesetiaan, kasih, kesabaran dan kelembutan (1 Timotius 6:11)
  5. Bukan disaring tapi “menjaring”
  6. Bukan meraih bintang tapi menjangkau orang
  7. Bukan proses having tapi being

Dalam paparannya, Ibu Charlotte juga menambahkan pentingnya berelasi untuk mencapai satu visi. Hal ini juga harus diiringi dengan pengorbanan dan kerendahan hati dari orang tua untuk menganggap kepentingan orang lain lebih penting dari diri sendiri. “Baik orang tua, sekolah, dan gereja berperan untuk bekerja sama dengan kompak. Memiliki kesatuan hati dalam melihat tiap anak/siswa. Hati kita harus bersama-sama mengarah kepada anak didik untuk membawa mereka kepada Tuhan,” tutup Ibu Charlotte dalam seminar yang dihadiri jemaat, orang tua siswa, guru, dan staf YPK Gloria.

Leave a comment

Informasi Pendaftaran Siswa Baru