Asyiknya Pembelajaran Field Trip di SMP Kristen Gloria 2

Asyiknya Pembelajaran Field Trip di SMP Kristen Gloria 2

Field trip adalah metode pembelajaran yang diusung oleh Sekolah Kristen Gloria untuk mengajak siswa melakukan perjalanan di luar lokasi sekolah atau tempat belajar. Hal ini dilakukan untuk mengajak siswa mempelajari atau mengamati sesuatu dan menyelidikinya. Seperti yang diadakan oleh SMP Kristen Gloria 2 pada selasa (30/5) lalu mengadakan field trip untuk ratusan siswanya mulai kelas 7 hingga 9. Tahun lalu dalam suasana Pandemi, sekolah SMP Kristen Gloria 2 tetap melakukan kegiatan field trip secara Virtual. Puji Tuhan di tahun ini kondisi sudah jauh lebih membaik sehingga sekolah dapat melakukan kegiatan field trip secara langsung,” ungkap Bu Linda Buntoro,  Kepala SMP Kristen Gloria 2.

Beragam destinasi ditawarkan oleh SMP Kristen Gloria 2 mulai dari Softball & Hokky Universitas Negeri Surabaya, Gedung DPRD Surabaya, Laboratorium Purifikasi dan Biomolekul Kampus Universitas Surabaya. Selain itu ada Tristar Culinary,  Universitas Kristen Petra, Batik Cap, Batik Sibori, Kebun Binatang Surabaya, Broadcast, BMKG, Bowling, Trans Snow World Surabaya, Golf, dan Candi Tikus, Candi Brawu serta Museum Trowulan. Siswa dapat memilih destinasi belajar sesuai dengan yang mereka inginkan. “Kami berharap pada kesempatan ini kami bisa mengajak siswa untuk belajar secara langsung tentang hal-hal yang belum pernah mereka pelajari di dalam kelas”,  ujar Bu Linda yang akrab disapa Mam Linda.

Siswa tampak antusias dan semangat mengikuti kegiatan field trip tahun ini. SMP Kristen Gloria 2 berharap melalui kegiatan field trip siswa dapat memenuhi visi dan misi Sekolah Kristen Gloria.

Belajar Memasak di Tristar Culinary
Kunjungan di Gedung DPRD Surabaya

Leave a comment

Informasi Pendaftaran Siswa Baru