Selamat Hari Donor Darah Sedunia! Ayo Donor Darah, Kita Bantu Sesama

Selamat Hari Donor Darah Sedunia! Ayo Donor Darah, Kita Bantu Sesama

Menolong sesama tidak harus berupa materi, setetes darah kita pun dapat sangat berarti. Di hari Donor Darah Sedunia ini, guru Sekolah Kristen (SK) Gloria berbagi kesan dan berkat yang dirasakan dalam pengalamannya melalui donor darah. Bukan kali pertama bagi Mr. Anthony dan Mr. Robi melakukan donor darah, semangat untuk bisa berbagi dan menolong sesama senantiasa terawat dalam hati. Pengalaman pertama melakukan donor darah juga tidak jarang memiliki kisah tersendiri yang terukir dalam memori.

Mr. Anthony Rudolf misalnya, memulai pengalaman pertamanya di tahun 2005, “Saat itu saya diajak oleh perkumpulan teman-teman gereja. Awalnya sempat ada kekhawatiran, sakit tidaknya kira-kira dengan donor darah, tapi saya dikuatkan hati untuk mencoba dan memberanikan diri. Benar saja, ketika proses pengambilan darah berlangsung lama kelamaan saya merasa rileks dan santai.” Sedikit berbeda dengan pengalaman yang Mr Robi Darmawan rasakan ketika memulai donor darah pertama kalinya saat duduk di bangku SMA.

“Kebetulan sekolah saya bekerja sama dengan PMI untuk mengadakan donor darah di sekolah. Bagi saya saat pertama kali dengar rasanya akan sangat menarik, karena saya belum pernah melihat proses donor darah sama sekali. Ketika guru-guru di sekolah mendorong saya untuk ikut donor darah dan saya lihat bagaimana proses donor darah dijalankan, ternyata donor darah tidak semengerikan yang saya bayangkan. Prosesnya bisa berjalan dengan lancar dan saya bisa pulang dari sekolah tanpa ada kendala apapun,” ungkap Mr. Robi.

Pengalaman pertama donor darah yang dirasakan rupanya semakin memberkati, meneruskan langkah Mr. Anthony dan Mr. Robi untuk tidak melewatkan kesempatan mendonorkan darah. Seperti halnya Mr. Anthony yang sudah 41 kali mendonorkan darahnya, “Mendapatkan 2x sertifikat dan pin dari PMI merupakan suat kebanggaan dan penghargaan bagi saya, karena ini adalah salah satu hal yang bisa saya lakukan untuk menolong sesama. Membantu tidak harus berupa harta, ingat bahwa kita hidup di dunia harus dapat menjadi berkat bagi sesama.”

Banyak manfaat kesehatan juga yang kita dapatkan ketika kita mendonorkan darah. Berikut 5 manfaat donor darah bagi kesehatan yang dilansir dari hellosehat.com :

  1. Menurunkan resiko penyakit jantung dan pembuluh darah
  2. Menurunkan resiko kanker
  3. Membantu menurunkan berat badan
  4. Mendeteksi penyakit serius
  5. Membantu lebih sehat secara psikologis dan panjang umur

“Banyak orang di luar sana membutuhkan darah kita, setetes darah kita sangat berarti untuk keselamatan orang lain. Ada satu kalimat yang saya ingat dari seorang Hamba Tuhan, ribuan orang diambil darahnya setiap hari dan semuanya baik-baik saja. Jadi, tidak perlu takut untuk mendonorkan darah. Donorkan darahmu karena itu sangat berarti bagi keselamatan orang lain,” tutup Mr. Robi.

Selamat Hari Donor Darah 14 Juni 2022, Ayo Donor Darah!

Holistic Christian Education Makes a Difference

Leave a comment

New Student Registration Information