KB-TK KRISTEN GLORIA LATIH KEMANDIRIAN SISWA MELALUI GLORIA KID’S CAMP

KB-TK KRISTEN GLORIA LATIH KEMANDIRIAN SISWA MELALUI GLORIA KID’S CAMP

Gloria Kid’s Camp merupakan puncak dari serangkaian kegiatan kerohanian untuk KB-TK. Seperti yang diadakan oleh KB-TK Kristen Gloria 2 pada Mei lalu selama 2 hari. Mengusung tema In God’s Way  kegiatan ini diikuti oleh 40 siswa untuk mempersiapkan pendidikan siswa ke jenjang berikutnya, yaitu Sekolah Dasar (SD).

Kegiatan camp diawali dengan Opening Ceremony di mana peserta melepaskan burung-burung kecil dari sangkar. Sebagai simbol siswa akan belajar hidup mandiri dan mengembangkan potensinya. “Dalam kehidupan melalui kisah Petrus ada kalanya kita tidak mengikuti Tuhan dan membuat kesalahan. Kita juga mungkin menghadapi tantangan dan hambatan yang dapat menyebabkan kegagalan dan menderita. Namun saya berharap agar siswa dapat belajar dari Petrus bahwa Ia pantang menyerah dan ingin bangkit kembali,” ujar Ms Lifen, selaku pembicara Gloria Kid’s Camp dan Kepala sekolah KB-TK Kristen Gloria 2.

Setelah dikuatkan secara rohani peserta Gloria Kid’s Camp diajak menjalin kerja sama melalui acara Cooking Class. Peserta belajar bagaimana dapat menjalin kerja sama yang baik, saling berbagi dan melayani satu sama lain dengan sukacita. Mereka juga bisa menikmati makanan yang dibuat bersama-sama.

Di hari kedua peserta datang kesekolah dengan semangat. Diawali dengan senam pagi bersama guru dan dilanjutkan dengan outbond di lapangan sekolah. Outbond mengajarkan peserta untuk mengenal alam lebih dekat dan melatih kekompakan. Panitia menyiapkan pos-pos berisi permainan seru untuk disinggahi peserta. Salah satunya seperti pos splashsplash. Peserta diminta mengeluarkan bola yang ada di dalam botol bocor, dengan cara mengisi botol tersebut dengan air.  Tanpa diminta peserta bahu membahu ada yang mengambil air dan ada yang menutup lubang di botol agar air tidak tumpah, sehingga bola bisa keluar. Setelah outbound siswa menikmati BBQ yang telah disiapkan bersama-sama. Setelah itu siswa menampilkan kegiatan yang tidak kalah menarik. Siswa bersama dengan guru di setiap kelompok menunjukan bakat mereka.

Di sesi penutup, Ms Lifen mengingatkan siswa melalui kisah Timotius. Bagaimana Timotius kecil dibesarkan di bawah asuhan nenek dan ibunya serta pembimbing rohaninya yaitu Paulus. “Melalui cerita Timotius, meskipun siswa masih kecil, Tuhan pasti sudah tahu bahwa Ia mempunyai rencana besar untuk masa depan. Sama seperti Timotius kecil, dimana Tuhan akhirnya memakai Timotius dengan cara yang luar biasa,” ungkap Ms Lifen. Beliau juga mengingatkan siswa agar hidup tertib, giat belajar, serta rajin berdoa dan ke gereja.

Sesi 1 : Belajar dari Simon Petrus

 

 

Informasi Pendaftaran Siswa Baru