SMA Kristen Gloria : Beri Layanan Konseling Online Untuk Siswa

SMA Kristen Gloria : Beri Layanan Konseling Online Untuk Siswa

SMA Kristen Gloria : Beri Layanan Konseling Online Untuk Siswa

Tidak dipungkiri situasi pandemi covid-19 mengharuskan kita untuk beradaptasi dengan suasana belajar – mengajar dari rumah. Tidak dapat bertemu langsung dengan guru maupun teman sekolah menimbulkan bosan dan kecemasan tersendiri. Menyadari hal itu, SMA Kristen Gloria membuka layanan konseling online untuk siswa. “Membuka layanan konseling online merupakan kepedulian sekolah terhadap psikis siswa di tengah kecemasan yang timbul akibat pandemi COVID-19,” papar Ibu Sherly Deasy A. Gultom, Wakasek Bidang Kurikulum SMA Kristen Gloria 1.

“Sistem konseling online ini kami hadirkan untuk memantau dan merekam konsisi psikologis siswa. Dengan begitu, sekolah dapat mengetahui dan segera melakukan perbaikan apabila ada atau berkaitan dengan sistem pembelajaran yang kurang, serta untuk memastikan motivasi belajar siswa tetap tinggi,” imbuh Bapak Kennedy Yuandy, Kepala SMA Kristen Gloria 1.

Kendati kedekatan antar siswa dan guru BK (Bimbingan Konseling) selama ini terbangun dengan sangat baik, munculnya layanan konseling online selama masa home learning disambut baik oleh siswa. “Siswa dengan kesadaran sendiri memulai untuk sharing di layanan konseling online. Keresahan yang disampaikan beragam, mulai dari kebosanan dan ketakutan karena dampak corona yang tidak bisa keluar rumah, hingga relasi pribadi,” ungkap Merry Setyarini, guru BK kelas XI SMA Kristen Gloria 1. Selain memberikan layanan konseling, adanya konseling online juga memberi edukasi terkait pandemi covid-19 agar siswa tetap waspada tanpa takut berlebihan.

Tags

Leave a comment

Informasi Pendaftaran Siswa Baru